SMA di Aljazair Blokir Facebook dan Twitter karena Indikasi Ujian Bocor

Sebagian besar siswa sekolah setingkat SMA di Aljazair terpaksa harus mengulang ujian karena ada indikasi bocornya kunci jawaban di media sosial. Bahkan pemerintah setempat langsung memblokir sementara Facebook dan Twitter.

Pemerintah Aljazair memblokir akses Facebook, Twitter, dan situs media sosial lainnya untuk menyetop publikasi mengenai contekan ujian SMA yang diselenggarakan secara online.

Dilaporkan oleh media lokal, puluhan ribu siswa SMA mengulang sebagian tes kelulusan mereka setelah rincian contekan dibagikan melalui media sosial.

“Potongan contekan media sosial secara langsung berkaitan dengan beberapa bagian ujian kelulusan yang diselenggarakan pada Minggu,” ungkap sumber terdekat pemerintah kepada kantor berita APS di Aljazair.
Ia melanjutkan, “langkah ini (pemblokiran akses) demi melindungi para murid dari publikasi dokumen keliru untuk mengerjakan ujian.”
Melansir Reuters, akses ke internet melalui jaringan mobile 3G juga telah diputus di hari yang sama, Minggu (19/6).

Sebelumnya pada awal Juni ini, pemerintah Aljazair juga mengatakan bahwa kepolisian telah menangkap lusinan orang, termasuk karyawan yang bekerja di lembaga pendidikan, sebagai rangkaian investigasi guna mengungkap seberapa banyak ujian sekolah strata SMA yang bocor di media sosial.

Belum ada penjelasan mengenai durasi pemblokiran Facebook dan Twitter di Aljazair ini.

intelijen.co.id

0 Response to "SMA di Aljazair Blokir Facebook dan Twitter karena Indikasi Ujian Bocor"

Posting Komentar