Samsung akan Makin Kaya Raya Gara-Gara iPhone-X

Tak bisa dipungkiri, membanderol perangkatnya dengan harga 1000 dollar akan membuat Apple jadi perusahaan yang akan untung besar. Namun tak hanya Apple yang untung besar, karena Samsung juga akan menikmati hasil tersebut.
Melansir Wall Street Journal yang memuat analisis dari Counterpoint Technology Market Research, Samsung akan menerima 110 dollar untuk tiap iPhone X yang terjual. Alasannya sangat sederhana, Samsung adalah pemasok eksklusif dari panel layar OLED untuk iPhone X. Tak cuma itu, Samsung juga memasok chip memori untuk iPhone X.

Jadi, jika penjualan iPhone X meledak, diperkirakan sumber pemasukan dari Apple ini adalah salah satu pemasukan terbesar Samsung.

Counterpoint memperkirakan kalau Apple akan menjual 130 juta unit iPhone X hingga pertengahan 2019 nanti. Jika prediksi ini benar, Samsung akan menerima 4 milyar dollar lebih banyak uang ketimbang pemasukan Samsung sendiri memperoduksi lini Samsung S8. Padahal, Samsung hanya bertugas memproduksi layar dan memori saja.

Hal ini tentu mencengangkan, karena Counterpoint menyebut bahwa Samsung cuma mendapat untung 202 dollar untuk setiap penjualan Samsung S8. Namun diprediksi bahwa dalam 20 bulan mendatang, penjualan Samsung S8 hanya menyentuh angka 50 juta unit saja. Jika benar, angka ini akan memberi keuntungan 10,0 milyar dollar pada Samsung, sementara di periode yang sama penjualan iPhone X memberi Samsung keuntungan 14,3 milyar dollar.

Bisnis Samsung sendiri ternyata besar di aspek produksi komponen. Melansir WSJ, bisnis komponen Samsung menyumbang 35 persen dari total pemasukan Samsung di tahun lalu yang mencapai 195 milyar dollar.
Apple sendiri dirumorkan akan mencari pengganti Samsung untuk jadi pemasok utama panel OLED. Apple dikabarkan sedang menjajaki LG Display, dan telah membangung fasilitas riset dan pengembangan OLED untuk LG. Selain itu, terdapat rumor lain yang menyebut bahwa Apple akan kembali lagi mengusung LCD dari Japan Display yang kini telah canggih dan tentunya lebih murah.

https://www.merdeka.com/teknologi/samsung-akan-makin-kaya-raya-gara-gara-iphone-x.html

0 Response to "Samsung akan Makin Kaya Raya Gara-Gara iPhone-X"

Posting Komentar