Jelang Kick-Off Piala Eropa 2016, Prancis Luncurkan Aplikasi Peringatan Teroris

Menurunkan personel keamanan bukan satu-satunya upaya mengantisipasi ancaman teror. Melalui smartphone kini bisa diketahui jika tengah terjadi serangan.

Saip (Système d'alerte et d'information des populations) adalah teknologi terbaru kembangan Pemerintah Prancis untuk membantu warganya - dan fans yang akan menyaksikan Piala Eropa - menghadapi potensi serangan teror. Saip adalah sebuah aplikasi pada smartphone yang bisa diinstall secara cuma-cuma baik pada iPhone maupun Android.

Tersedia dalam bahasa Prancis dan Inggris, Saip bekerja menggunakan perangkat GPS yang terdapat di smartphone. Aplikasi tersebut akan memberitahu pemiliknya jika terjadi serangan teror tak jauh dari tempat mereka berada. Demikian dikutip dari Guardian.

Jika terjadi serangan pengeboman atau penembakan, Saip akan mengubah layar smartphone menjadi berwarna merah dengan teks ALERT! dan deskripsi singkat apa yang terjadi serta saran tindakan yang harus dilakukan.

Saat Saip aktif tidak akan ada getaran atau suara yang ditimbulkan oleh smarphone. Ini supaya masyarakat yang tengah bersembunyi tidak berada dalam bahaya karena suara yang dimunculkan oleh aplikasi tersebut.

Aplikasi ini juga digunakan Pemerintah Prancis untuk menangkal munculnya kabar palsu serangan teroris di sosial media. Peringatan yang diberikan Saip bisa disebarluaskan ke jejaring sosial Facebook dan Twitter.

(screenshot)
Saat ini aplikasi tersebut hanya bisa memberi peringatan jika ada serangan bersenjata atau pengeboman, Tapi ke depannya aplikasi tersebut akan bisa juga memberikan peringatan terhadap kecelakaan industri, banjir, serta keadaan darurat lainnya.

Selain mengeluarkan peringatan adanya serangan, Saip juga memberikan beragam tips untuk dilakukan dalam kondisi darurat. Misalnya 'berlindung di ruang tertutup' jika terjadi serangan nuklir, dan 'jangan menambah beban jaringan telepon'.

Menteri Dalam Negeri Prancis, Bernard Cazeneuve, mengatakan aplikasi tersebut dikembangkan setelah terjadi serangan pada November lalu.

(screenshot)
http://sport.detik.com/sepakbola/pestabolaeropa2016/berita/3229368/jelang-ltigtkick-offltigt-piala-eropa-prancis-luncurkan-aplikasi-peringatan-teror

0 Response to "Jelang Kick-Off Piala Eropa 2016, Prancis Luncurkan Aplikasi Peringatan Teroris"

Posting Komentar